Pengertian Dan Jenis Jenis Jaringan Komputer

Advertisemen
Jaringan komputer merupakan kumpulan dari beberapa komputer yang di hubungkan satu dengan yang lainya dengan menggunakan protocol komunikasi. Jaringan ini memerlukan media transmisi tertentu untuk bisa saling berbagi data, program, dan penggunaan secara bersama perangkat keras. Keuntungan menggunakan jaringan komputer adalah sebagai berikut.
  • Penggunaan bersama dan berbagi data
  • Sebagai salah satu media komunikasi
  • Sistem informasi yang terintegrasi
Jenis-jenis Jaringan Komputer

1. Berdasarkan luas wilayah
  • Local Area Network (LAN) Adalah bentuk jaringan komputer lokal, dan luas areanya sangat terbatas. Biasanya di terapkan untuk jaringan komputer rumahan, lab komputer di sekolah, dan kantor, dimana masing-masing komputer dapat saling berinteraksi, bertukar dan berbagi data, dan bisa menggunakan peralatan bersama. Media yang di gunakan dapat berupa kabel UTP atau BNC maupunWireless
          Keuntungan Jaringan LAN
  1. Dapat saling bertukar data (sharing)
  2. Pengamanan data dalam bentuk backup dapat di simpan di beberapa komputer backup
  3. Penggunaan peralatan secara bersama seperti printer 
  4. Dapat di hubungkan ke internet, sehingga seluruh komputer dalam jaringan bisa terhubung dengan interntet
  5. Dapat di gunakan untuk saling berbagi sumber daya dalam suatu proses.
  6. Sebagai media monitoring dan maintenance dengan menggunakan system remote.
Pengertian Dan Jenis Jenis Jaringan Komputer
Gambar jaringan LAN
  • Metropolitan Area Network (MAN) Merupakan jaringan komputer dengan skala yang lebih besar dari jaringan local area network. MAN dapat berupa jaringan komputer antar kantor/perusahaan yang jaraknya berdekatan. Dan jaringan komputer ini terdiri dari beberapa jaringan LAN yang saling terhubung. Media yang di gunakan antar jaringan MAN biasanya Wireless atau kabel serat optik.
Pengertian Dan Jenis Jenis Jaringan Komputer
Gambar jaringan MAN
  • Wide Area Network (WAN) Adalah bentuk jaringan komputer yang skalanya besar, berupa jaringan komputer antar kota, pulau, provinsi, negara bahkan benua. WAN berupa kumpulan dari LAN dan MAN yang saling tersambung satu sama lain. WAN biasanya menggunakan media internet. Dengan WAN, pertukaran data dan komunikasi antar pengguna bisa lebih cepat, tepat, dan murah.
Pengertian Dan Jenis Jenis Jaringan Komputer
Gambar jaringan WAN
2. Berdasarkan konfigurasi
  • Peer to peer Merupakan sistem yang digunakan pada jaringan dengan jumlah komputer yang sedikit,  Sistem ini di lakukan antara komputer dengan komputer, komputer dengan laptop, dan laptop dengan laptop, biasanya menggunakan kabel UTP.
  • Client Server Adalah sistem jaringan yang di gunakan dengan jumlah komputer yang besar, di mana terdapat satu atau lebih komputer yang di jadikan sebagai server.
3. Berdasarkan media transmisi
  • Kabel Twisted Pair : Kabel ini terdapat 2 jenis yaitu Shielded twisted pair (STP) dan Unshielded twisted pair (UTP). Jenis kabel UTP sering di gunakan untuk LAN dan telefon, yang biasa di gunakan untuk LAN adalah kategori 3 dan 5yang memiliki panjang maksimum tiap jalur 100 meter. Konektor yang di gunakan dalam kabel jenis UTP adalah RJ-45. Sedangkan kabel STP adalah hampir sama dengan kabel UTP hanya saja terdapat lapisan yang dapat melindungi dari interferensi elektrik.
  • Kabel Coaxial : Kabel ini seperti kabel pada antena, kabel coaxial juga terdiri dari tembaga tunggal di tengah di lapisi oleh plastik dan pelindung metal sebagi proteksi dari interferensi luar. Terdapat dua macam kabel coaxial, yaitu : Thiknet 10Base5 dan Thinnet 10Base2. Kabel coaxial di gunakan untuk topology bus dan sudah jarang di pakai pada LAN. Kabel ini menggunakan konektor BNC.
  • Kabel Fiber Optik : Kabel jenis ini memiliki bandwith yang besar dan kecepatan data yang sangat tinggi yaitu mencapai Giga bit per/detik. Waw sangat cepat.? Kabel jenis ini biasanya di gunakan untuk jaringan WAN sebagai kabel induk penghubung antar kota bahkan antar negara. Untuk jaringan dengan lingkup kecil kabel ini jarang sekali di gunakan, karena harganya sangat mahal.
  • Wieless : Anda pasti sudah tahukan apa itu Wireless? Ya, Wireless adalah penghubung antara host yang tidak memerlukan kabel, Wireless hanya menggunakan sinyal untuk menghubungkan atau berinteraksi antar komputer.
          Kelebihan Wireless
  1. Mudah untuk menambahkan komputer atau memindahkan komputer dalam jaringan, (tidak perlu repot-repot merapikan kabel)
  2. Instalasi dan konfigurasi cepat dan mudah.
  3. Dapat mengakses jaringan berpindah-pindah dari manapun dalam area access point.
          Kekurangan Wireless
  1. Kecepatan data akan berkurang, jika komputer dalam jaringan wireless bertambah
  2. Keamanan lebih rendah, karena wireless dapat di akses dari berbagai tempat
  3. Dapat terganggu oleh cuaca yang buruk.
  4. Apabila terjadi perubahan standar, maka kartu jaringan pada tiap-tiap komputer harus ganti.
Nah itulah sekilas yang saya dapatkan dari sekolah, tentu anda juga pengguna jaringan komputerkan, maka dari itu anda harus mengerti betul tentang jaringan dan jenis jenisnya. Semoga bermanfaat
Advertisemen